JPMorgan Pangkas Ratusan Karyawan Divisi KPR
iNews · 09 Feb 2.2K Views

NEW YORK, iNews.id - JPMorgan Chase & Co dikabarkan telah memangkas ratusan karyawan di divisi Kredit Pemilikan Rumah (KPR). Hal itu dikatakan sumber yang mengetahui hal tersebut. 

Di sisi lain, sumber itu juga menyatakan, perusahaan berencana merekrut beberapa bankir. 

"Kami secara teratur meninjau kebutuhan bisnis dan pelanggan kami serta menyesuaikan kebutuhan karyawan tepat, merekrut orang baru saat dibutuhkan atau mengurangi bila dibutuhkan," kata juru bicara JPMorgan, dikutip dari Reuters, Kamis (9/2/2023). 

JPMorgan sebelumnya menyatakan berencana mempekerjakan lebih dari 500 bankir yang melayani usaha kecil hingga 2024, meningkatkan karyawan bank di segmen tersebut sebesar 20 persen dari jumlah sekarang lebih dari 2.300 orang.

CEO JP Morgan Jamie Dimon dalam wawancara dengan Reuters sempat mengatakan bahwa prospek perekrutan karyawan tetap tinggi.

"Kami masih membuka cabang, dan secara umum di seluruh dunia, kami masih mempekerjakan bankir, bankir konsumen, bankir usaha kecil, bankir pasar menengah, orang-orang di luar negeri. Kami punya banyak klien," tuturnya.

Reprinted from iNews , the copyright all reserved by the original author.

Affected Trading Instrument

*Risk Disclaimer: The content above represents only the views of the author. It does not represent any views or positions of Maxco and does not mean that Maxco agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the Maxco, Maxco does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

Recommend