Jepang Menggelontorkan 20 Miliar Dolar Demi Menopang Kurs Yen
SeputarForex · 03 Oct 2022 1K Views

Pelemahan nilai tukar yen mulai terkendali sejak pemerintah Jepang memulai intervensi mata uang pada pekan lalu. Namun, kurs USD/JPY tetap bertahan dalam rentang tertinggi multidekade. Meski pemerintah Jepang menunjukkan sikap lebih tegas demi mencegah aksi jual masif atas yen yang dapat berdampak negatif bagi perekonomian, kurs USD/JPY lagi-lagi menyentuh ambang 145.00 saat memasuki sesi Eropa hari ini (3/Oktober).

USDJPY Daily Grafik USD/JPY Daily via TradingView

Jepang menggelontorkan dana hingga 2.8 triliun yen (sekitar $19.34 miliar) untuk mengerem pelemahan yen pada September silam, setelah dolar menguat hingga lebih dari ¥2 dalam sehari hingga USD/JPY menembus ambang 145.00. Pasalnya, volatilitas kurs yen yang terlalu tajam telah mempersulit aktivitas perusahaan-perusahaan Jepang.

Asosiasi bisnis terbesar Jepang, Keidanren, menyambut hangat intervensi mata uang tersebut. Mereka setuju bahwa aksi seperti itu tak perlu dilaksanakan terlalu sering, tetapi dibutuhkan demi membendung aksi jual yen yang bersifat spekulatif.

Menteri Keuangan Jepang Shunichi Suzuki tadi pagi menekankan lagi bahwa Jepang siap untuk mengambil langkah "tegas" di pasar forex jika yen terus berfluktuasi secara berlebihan. Saat ditanya tentang berapa besar anggaran untuk intervensi, Suzuki mengklaim nilainya akan diputuskan kelak dengan memperhitungkan berbagai faktor.

Pernyataan Suzuki barangkali ditujukan untuk mencegah pelemahan yen hingga menjebol 145.00 dan menuju 146.00 terhadap dolar AS. Sayangnya, pelaku pasar tak mengindahkannya. Saat memasuki sesi Eropa, USD/JPY malah membukukan rekor tertinggi harian pada 145.32.

Para analis menilai Jepang masih punya cukup anggaran untuk terus membeli yen dan menyokong nilai tukarnya. Namun, negeri ini akan terus menghadapi ancaman pelemahan nilai tukar selama selisih suku bunga Jepang dan Amerika Serikat tetap tinggi.

Yamamoto memperkirakan Kementrian Keuangan Jepang akan mengintervensi pasar forex lagi jika yen mencetak pergerakan ¥2 atau ¥3 dalam sehari. Dalam konteks ini, trader perlu terus mewaspadai imbas intervensi Jepang dalam pasangan-pasangan mata uang terkait yen.

Reprinted from SeputarForex , the copyright all reserved by the original author.

Affected Trading Instrument

*Risk Disclaimer: The content above represents only the views of the author. It does not represent any views or positions of Maxco and does not mean that Maxco agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the Maxco, Maxco does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

Recommend